Wednesday, February 17, 2010

Liga Champions 2009/2010 : Sriwijaya FC Bungkam Persisam

Sriwijaya FC (SFC) memetik empat kemenangan beruntun di Liga Super Indonesia (LSI) setelah membungkam Persisam 3-0 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Selasa (16/2). SFC membalas kekalahan 0-1 di Samarinda sekaligus mempertahankan posisi di peringkat empat klasemen dengan nilai 34 dari 20 laga.

Nilai SFC sama dengan posisi tiga Persiba, namun kalah dalam selisih gol memasukkan kemasukan. Absennya playmaker Zah Rahan Krangar ternyata tidak mempengaruhi permainan SFC. Bermain di hadapan pendukung setianya membuat para pemain SFC bermain penuh semangat meski melakoni serangkaian jadwal padat.

Keith Kayamba Gumbs menjadi bintang kemenangan dengan mencetak dua gol serta menghasilkan satu penalti untuk kemenangan timnya. Gol lewat titik putih dieksekusi Rahmat Rivai, mantan striker Persitara.

Gol pertama Kayamba dicetak lewat tendangan bebas menit ke-20. Tendangan keras Kayamba gagal tak mampu ditepis kiper Wawan Hendarwan. Skor bertahan hingga babak pertama usai.

Tujuh menit babak kedua berjalan, Kayamba mencetak gol keduanya memanfaatkan umpan Anoure Richard Obiora. Kayamba kembali menjadi arsitek gol ketiga saat akeselerasinya dijatuhkan oleh Wawan. Rahmat yang maju mengambil sepakan penalti sukses mengecoh Wawan.

"Kami sangat bersyukur dengan kemenangan ini karena pemain tidak terburu-buru dan mampu mengatur tempo permainan dengan baik. Namun kelelahan sangat jelas mempengaruhi anak-anak tadi," kata pelatih SFC, Rahmad Darmawan, saat dihubungi.

SFC sudah melakoni tiga pertandingan dalam interval tujuh hari. Namun semua laga ini berhasil dilalui dengan kemenangan. SFC langsung berkemas karena harus menghadapi Persija, Jumat (19/2).

sumber : republika.co.id

No comments:

Post a Comment