Sunday, December 27, 2009

Isi Buku Membongkar Gurita Cikeas

Isi buku Membongkar Gurita Cikeas juga mengungkap penggalangan dukungan politis dan ekonomis bagi SBY. Dari selusin tim kampanye, penggalangan dukungan politis dan ekonomis bagi SBY dimotori yayasan-yayasan yang berafiliasi dengan SBY dan Ny. Ani Yudhoyono.

Dalam buku karangan George Yunus Aditjondro Membongkar Gurita Cikeas ditulis, antara 2005-2006 telah didirikan 2 yayasan yang berafiliasi ke SBY.

Yaitu, Yayasan Majelis Dzikir SBY Nurussalam yang didirikan tahun 2005 dan berkantor di Tebet, Jakarta Selatan, tapi selalu menyelenggarakan kegiatan-kegiatan dzikirnya di Masjid Baiturrahim di Istana Negara.

Serta, Yayasan Kepedulian Sosial Puri Cikeas, disingkat Yayasan Puri Cikeas, yang didirikan tanggal 11 Maret 2006 di kompleks perumahan Cikeas Indah.

Kedua yaaysan ini melibatkan sejumlah menteri (ada yang sekarang mantan menteri), sejumlah perwira tinggi, sejumlah pengusaha, serta anggota keluarga besar SBY, Edhi Baskoro Yudhoyono, putra bungsu SBY dan Ny. Ani Yudhoyono, menjabat sebagai salah satu Sekretaris Yayasan Majelis Dzikir SBY Nurussalam, dan Hartanto Edhie Wibowo, adik bungsu Ny. Ani Yodhoyono sebagai salah seorang bendahara.

Menjelang Pemilu 2009, yayasan penopang kekuasaan SBY bertambah satu yaitu Yayasan Kesetiakawanan dan kepedulian (YKDK) yang dipimpin Arwin Rasyid.

Empat orang anggota Dewan pembinanya sudah masuk ke dalam Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid II, yakni Djoko Suyanto, Purnomo Yusgiantoro, Sutanto, dan MS Hidayat.

Yayasan ini dikelola orang-orang yang punya banyak pengalaman di bidang perbankan. Ketua Umumnya, Arwin Rasyid, Presiden Direktur CIMB Bank Niaga, sedangkan Bendahara Umumnya, Dessy Natalegawa.

Dessy adalah adik kandung Menlu Marty Natalegawa yang sudah diproyeksikan akan diangkat menjadi Menlu KIB II.

Yayasan ini mendapatkan dukungan dana sebesar US$1 juta dari Djoko Soegiarto Tjandra., pemilik Bank Bali dan buron kelas kakap BLBI.

sumber : http://inilah.com/berita/politik/2009/12/28/245931/inilah-isi-buku-membongkar-gurita-cikeas-5/

No comments:

Post a Comment