Saturday, January 9, 2010

Meriah, Kongres PAN Ditutup dengan Kembang Api


Batam - Kongres III PAN resmi ditutup malam ini. Penutupan kongres yang dimulai pukul 20.30 WIb ini berlangsung meriah dengan suguhan kembang api yang digelar di Harbour Bay.

Ketua Umum PAN terpilih Hatta Rajasa menutup dengan resmi Kongres PAN yang digelar sejak 7 Januari ini. "Dengan meminta ridho Allah SWT kami resmi menutup kongres," ucap Hatta di Harbour Bay, Batam, Sabtu (9/1/2010).

Pantauan detikcom, penutupan kongres yang meriah itu didahului dengan pesta kembang api yang berlangsung kurang lebih selama 5 menit. Ribuan masyarakat Batam terlihat antusias mengikuti acara ini.

Sebuah panggung utama yang berukuran 20 meter bermotif biru dan hiasan lampu warna warni berdiri. Di kanan-kiri panggung utama dipasang juga panggun ala timur tengah. 4 Lampu sorot berputar-putar di atas panggung menambah riuhnya suasana penutupan.

Sejumlah artis menghibur penutupan kongres ini, diantaranya Radja, Kangen Band, Ari Lasso, dan Lilik Karlina.

Dalam sambutannya, Hatta yang terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum PAN ini meminta semua kader melupakan masa lalu dan menatap masa depan. Hatta meyakinkan dibawah kepemimipinannya, PAN akan dibawa menjadi partai nomor 3 di pemilu 2014.

"Kami meminta melupakan masa lalu dan menatap masa depan," tandas Hatta. (Rez/Rez)

sumber : http://www.detiknews.com/read/2010/01/09/213016/1275052/10/meriah-kongres-pan-ditutup-dengan-kembang-api

No comments:

Post a Comment